Dinas Perpustakaan Makassar Terima Kunjungan Kerja Anggota DPRD Komisi 3 Kabupaten Konawe Selatan

Tidak Ada Data

TargetNasional, Makassar — Kepala Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Tenri A Pallallo, S.Sos, M.Si, didampingi Sekretaris Dinas (Sekdis) Andi Mappanyukki, S.STP., M.Si., dan para jajaran lingkup Dinas Perpustakaan menerima Kunjungan Kerja (Kunker) anggota DPRD Komisi 3 Kabupaten Konawe Selatan.

Diketahui, kegiatan ini terlaksana dalam rangka menjalankan tugas dan fungsi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konawe Selatan. Maka dengan ini, Komisi 3 DPRD Kabupaten Konawe Selatan melakukan kajian antar daerah terkait skema pengembangan perpustakaan berbasis digital pada Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Kamis (06/04/2023).

Mewakili Kadis Tenri A Pallallo, Andi Mappanyukki selaku Sekdis mengatakan, kami Dinas Perpustakaan menerima Kunjungan Kerja (Kunker) dari Anggota DPRD Konawe Selatan.

Salah satu maksud dan tujuan kedatangannya di sini adalah untuk bersilaturahmi dan mengetahui Pengembangan Perpustakaan, Literasi Elektronik Dinas Perpustakaan Kota Makassar, ucapnya.

Dalam paparannya Kepala Dinas Perpustakaan menuturkan secara lengkap dan detail apa dan bagaimana Dinas Perpustakaan dalam menjalankan dan menyampaikan Visi dan Misi Wali Kota Makassar Ir. H. Moh. Ramdhan Pomanto ‘Danny Pomanto’.

Selain itu, Kepala Dinas Perpustakaan juga menyampaikan tentang inklusi sosial kemudian indikator – indikator yang menjadi kewajiban Dinas Perpustakaan Se-Indonesia untuk bisa disampaikan, katanya.

Kepala Dinas Perpustakaan juga menjelaskan, bagaimana IPM Kota Makassar dan Tingkat Kegemaran Membaca (TGM) warga Kota Makassar yang masuk dalam 10 besar Se-Indonesia.

“Pihak DPRD Konawe Selatan sangat mengapresiasi apa yang Dinas Perpustakaan Kota Makassar lakukan.”

“Kami pihak Dinas Perpustakaan Makassar siap untuk bekerja sama dan membantu terkait dengan pengembangan literasi yang ada di Konawe Selatan,” jelasnya.

Kami berharap, semoga dengan kunjungan kerja kali ini bisa menjadi media kita untuk saling bertukar pengalaman dan pengetahuan, sehingga bisa menjadi contoh dan selanjutnya dapat menjadi suatu rumusan, yang akhirnya dapat dikembangkan dalam rencana pembangunan di daerah masing – masing,” tutupnya.(Red)

Sumber Editor//TN Online//ILHO

Sarana
  
Moda Suara
  
Perbesar Teks
  
Perkecil Teks
  
Skala Abu - Abu
  
Kontras Tinggi
  
Latar Gelap
  
Latar Terang
  
Tulisan Dapat Dibaca
  
Garis Bawahi Tautan
  
Rata Tulisan
  
Atur Ulang
×

Indeks Kepuasan Masyarakat

Terima Kasih Anda Telah Melakukan Survei Mengenai Layanan Kami