Mahasiswa UNM Tertarik Teliti Program DONGKELOR Dinas Perpustakaan Makassar

Tidak Ada Data

Mahasiswa UNM Makassar, Iffah Alfiyyah Septianty, jurusan Ilmu Administrasi Negara mengaku tertarik dengan program Layanan Perpustakaan Dongeng Keliling Online dari Rumah (DONGKELOR) yang ia dapatkan saat berselancar di Google. Iffah pun terpikat dan menjadikan DONGKELOR sebagai penelitian akhir studinya.

Untuk mengetahui program ini lebih dekat, Iffah melakukan wawancara pra penelitian Program DONGKELOR di Dinas Perpustakaan Makassar dan terima langsung oleh Inovator yang juga Pustakawan, Tulus Wulan Juni di Gedung Fasilitas Layanan Perpustakaan Umum Kota Makassar, Jl. Kerung-Kerung, Jum’at (24/11).

“DONGKELOR ini unik dan sangat menarik sebagai salah satu pelayanan publik di Perpustakaan yang memanfaatkan platform media sosial, saya ingin mengangkatnya dalam penelitian saya,” ungkap Iffah saat memulai wawancara. Pustakawan Dinas Perpustakaan Kota Makassar pun menyambut baik dan menjelaskan bagaimana awalnya layanan dongeng daring yang diberi nama DONGKELOR ini lahir.

Untuk diketahui Inovasi DONGKELOR yang ditayangkan perdana sejak 2 Mei 2020 sampai saat ini telah memasuki episode ke 104 dan ditayangkan di kanal YouTube Dongkel Perpusling dan menjadi lokus penelitian berbagai pihak diantaranya Diklat Kepemimpinan beberapa lembaga dan penelitian mahasiswa yakni yang sudah meneliti dari Mahasiswa UIN Alauddin dan Unhas.

“DONGKELOR adalah transformasi atau perluasan dari program inovasi sebelumnya yakni Dongkel with Mobile Library saat pandemi Covid-19 dan program ini telah mendapatkan penghargaan sebagai Top 21 Inovasi Pelayanan Publik Penanganan Covid di tahun 2021 oleh Kemenpan-RB,” terang Tulus.

Sumber : Humas Dinas Perpustakaan Kota Makassar

Sarana
  
Moda Suara
  
Perbesar Teks
  
Perkecil Teks
  
Skala Abu - Abu
  
Kontras Tinggi
  
Latar Gelap
  
Latar Terang
  
Tulisan Dapat Dibaca
  
Garis Bawahi Tautan
  
Rata Tulisan
  
Atur Ulang
×

Indeks Kepuasan Masyarakat

Terima Kasih Anda Telah Melakukan Survei Mengenai Layanan Kami