Danny Keluarkan Intruksi Siaga Banjir, Pukul 6 Sore Pasang Tertinggi Air Laut

Tidak Ada Data

Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto untuk kesekian kalinya mengeluarkan instruksi siaga banjir dan genangan.


Kata Danny, berdasarkan pantauan aplikasi cuaca dan pasang air laut banjir dan genangan kemungkinan terjadi mulai pukul 18.00 wita, Rabu (19/1).


Kondisi itu diperkirakan terjadi hingga 21 Januari 2022, mendatang.


“Kemungkinan terjadi banjir dan genangan pada Rabu 19 Januari dimulai pada pukul 18.00 wita sampai 21 Januari 2022. Pas pukul 18.30 wita, pasang tertinggi air laut,” ujar Danny.


Curah hujan juga diperkirakan mengalami peningkatan dibandingkan hari sebelumnya. Untuk itu, Danny meminta semua OPD, camat, dan lurah untuk siaga bencana banjir dan angin puting beliung.


“Curah hujan kemarin masih di bawah 10 mm, sebentar di atas 20 mm. 2019 lalu waktu longsor di Jeneponto dan Gowa curah hujan 36 mm, itu tingkat ukuran bahayanya dan semoga tidak terjadi,” ucap dia.


Sarana
  
Moda Suara
  
Perbesar Teks
  
Perkecil Teks
  
Skala Abu - Abu
  
Kontras Tinggi
  
Latar Gelap
  
Latar Terang
  
Tulisan Dapat Dibaca
  
Garis Bawahi Tautan
  
Rata Tulisan
  
Atur Ulang
×

Indeks Kepuasan Masyarakat

Terima Kasih Anda Telah Melakukan Survei Mengenai Layanan Kami